Hasil DXOMARK Xiaomi Mi CC9 Pro Kalahkan Milik Iphone 11 Pro

Xiaomi Mi CC9 Pro rear cameras Revu Philippines 881x461 e1573527603635

Sebuah kabar baru saja datang dari DXOMARK, kabar tersebut berupa sebuah hasil uji kamera yang dilakukan DXOMARK kepada smartphone buatan Xiaomi, yaitu MI CC9 Pro. Dalam hasil uji coba tersebut dikatakan jika skor akhir uji coba milik Xiaomi Mi CC 9 Pro lebih unggul dari iPhone 11 Pro Max.

Hasil ini didapat setelah dilakukan ujicoba pada kamera milik Xiaomi Mi CC 9 Pro ini. Dalam ujicoba tersebut, Xiaomi Mi CC9 Pro mendapatkan skor total 121. Dengan begitu, maka nilai yang didapat sama seperti Huawei Mate 30 Pro yang berada di posisi pertama.

Hasil benchmark Mi CC9 Pro, Sumber : DXOMARK

Untuk lebih jelasnya, kemampuan foto Mi CC9 Pro mendapat skor 130. Sedangkan videonya  mendapatkan skor sejumlah 102.

Sedangkan untuk iPhone 11 Pro Max, mereka mendapatkan skor total sebesar 117. Jika dirinci, untuk kemampuan foto mendapat nilai 124, sedangkan video 102. Dengan begitu, Iphone Max saat ini menduduki peringkat ketiga dari urutan ponsel dengan kamera terbaik dibawah Huawei Mate 30 Pro, dan posisi kedua diambil oleh Xiaomi Mi CC 9 Pro.

Hasil benchmark iPhone 11 Pro Max, Sumber : DXOMARK

Iphone 11 Pro Max saat dilakukan uji test DXOMARK mereka bisa menghadirkan foto tajam dengan pencahayaan akurat serta dynamic range luas. Sedangkan dari sisi ultra-wide-angle, mereka sukses bahkan merekea mendapatkan pujian.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Namun, walaupun begitu Xiaomi Mi CC 9 Pro dinilai lebih unggul dari beberapa Aspek, DXOMARK menilai kamera Mi CC9 Pro masih unggul pada beberapa sektor, seperti warna, tekstur, noise, night mode, bokeh dan paling signifikan kemampuan zoom. Skor  untuk videonya nyaris sama, terutama pada stabilisasi.

Untuk membaca review lengkap milik DXOMARK tentang Xiaomi Mi CC9 Pro, kalian bisa membacanya disini.

 

Sumber : DXOMARK


Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki

Exit mobile version