Baru dirilis di akhir Januari kemarin, Warcraft 3: Reforged telah menuai banyak kontroversi. Mulai dari masalah teknis, downgrade kualitas sinematik, kontroversi Hong Kong tahun lalu yang masih dikenang banyak orang serta peraturan hak milik yang diubah pada fitur level editor membuat remaster game tahun 2002 tersebut menjadi game dengan user score terendah di Metacritic. Perilisan yang begitu kacau ini membuat Blizzard dikabarkan permudah proses refund bagi pembeli yang tak puas.
Menurut diskusi dari Reddit, Blizzard kini akan berikan akses refund secara cepat tanpa bergantung pada berapa lama durasi bermain yang telah dihabiskan pembeli. Yang mereka perlu lakukan hanyalah mengirim tiket pengajuan pada halaman bantuan Battle.net dan menjelaskan alasan refund. Tak lama setelah tiket dikirimkan, proses refund akan dijalankan.
Meskipun banyak yang telah konfirmasi bahwa proses ini berhasil, beberapa pembeli laporkan bahwa pengajuan mereka ditolak. Mereka yang ditolak ini kebanyakan akun yang pernah mendapatkan “penalti” dari Blizzard. Apabila kamu pernah mengalami masalah yang berujung pada hukuman dari akun battle.net milikmu, maka besar kemungkinan pengajuan refund akan ditolak.
Warcraft 3: Reforged telah dirilis untuk PC minggu lalu, apabila kamu tertarik untuk mencoba game ini, mungkin kamu ingin menunggu sejenak melihat status game yang dibawah ideal untuk saat ini.
Baca pula informasi lain terkait Warcraft beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.