Hal tidak mengenakkan kembali datang dari dunia teknologi. Kali ini, kami mendapati RTX 5090 terbakar, bahkan sampai merusak motherboard pengguna. Kasus ini jauh lebih parah dari melelehnya kabel konektor, karena sampai merusak komponen lain. Kira-kira apa yang terjadi?
RTX 5090 Terbakar Sampai Merusak Motherboard

Insiden di mana RTX 5090 terbakar sampai merusak motherboard ini kami dapatkan dari postingan Impossible-Weight485 di Reddit. Ia menceritakan, kala itu ia sedang bermain game di komputernya, dan ketika ia selesai bermain dan mulai berselancar, tiba-tiba komputer miliknya mati.

Penasaran dengan apa yang terjadi pada komputernya, ia mencoba kembali menyalakan komputernya tetapi asap langsung keluar dari komputer. Tak butuh waktu lama, ia mencabut semua colokan listrik, membuka casing lalu mencopot kartu grafisnya, hanya untuk menemukan RTX 5090 terbakar sampai merusak motherboard.

Sebagaimana yang dapat kalian lihat pada gambar di atas, terlihat jelas bahwa PCB pada kartu grafis tersebut terbakar, sampai membuat heatsink pada chipset pada motherboard tersebut menjadi hangus. Melihat bagian tersebut hangus, netizen berasumsi bahwa hal tersebut dikarenakan gagal daya.
Yang membuat insiden ini menimbulkan tanda tanya adalah, ternyata kartu grafis yang digunakan user tersebut adalah kartu grafis termahal dari sebuah brand. Hal ini juga mengindikasikan bahwa hal separah ini tidak seharusnya terjadi pada perangkat yang harganya relatif mahal tersebut.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.