The Sims Dapatkan Adaptasi Serial TV Berkonsep Reality Show

Sims Sparkd

Franchise The Sims mungkin masih memegang posisi tertinggi sebagai game simulasi kehidupan yang paling disenangi oleh banyak orang. Bahkan instalasi terakhirnya yaitu The Sims 4 bahkan masih mendapatkan update berkala hingga tahun ini.

Dan sama seperti judul video game lain yang ingin dibawa ke media lain seperti film adaptasi layaknya Resident Evil dan Assasin’s Creed ataupun serial TV seperti The Witcher. EA pun sepertinya ingin membawa The Sims ini ke arah yang sama, namun dengan cara yang berbeda.

Karena alih-alih film atau serial TV yang terkadang melenceng jauh dari source material gamenya, EA akan membuat sebuah acara TV online berkonsep kompetisi – reality show layaknya Master Chef, American Idol, atau bahkan Ninja Warrior.

Acara baru ini sendiri diberi judul “The Sims Spark’d“, dan merupakan hasil kerjasama antara Electronic Arts dengan stasiun TV kabel Turner Sports sekaligus dengan salah satu channel youtube game ternama Buzzfeed Multiplayer.

The Sims Spark’d ini sendiri akan menjadi series berisi 4 episode dimana beberapa kontestan akan berkompetisisi untuk membuat skenario cerita, karakter, dan bahkan dunia paling kreatif dan terbaik di The Sims 4. Mereka sendiri akan memperebutkan hadiah sebesar $100.000 lewat 3 juri yaitu pengembang Maxis yang diwakili Dave Miotke, Anggota Buzzfeed Multiplayer Kelsey Impicciche, serta penulis lagu Tayla Parx.

Kami sangat senang untuk memperkenalkan komunitas Gen Z yang sangat aktif dari BuzzFeed Multiplayer ke dalam bentuk bentuk baru dari storytelling lewat dunia imajinatif The Sims” , ungkap Branden Smith, eksekutif produser dari BuzzFeed Multiplayer. “Bekerjasama dengan EA dan TBS memungkinkan kami untuk menawarkan sebuah pengalaman baru bagi fans dan memperluas jati diri kami dengan membuat sebuah pendekatan inklusif untuk video game antar platform dan media.”

Acara ini sendiri rencananya akan ditayangkan lewat TV kabel TBS mulai 17 Juli mendatang hingga 7 Agustus. Dan akan ditayangkan secara digital lewat channel Buzzfeed Multiplayer beberapa hari setelah tayang perdana.

Sejalan dengan acara ini, The Sims juga akan mengadakan event in-game yang berjudul Spark’d Challenge Program dimana para pemain bisa mengikuti tantangannya dan para pemenang dari event tersebut juga akan mendapat kesempatan untuk muncul di musim berikutnya dari acaranya.


Jangan lupa baca juga info-info menarik lainnya tentang The Sims atau artikel-artikel gak umum lainnya dari Galih K.A.

For press release and further collaboratin, Contact me at author@gamebrott.com

Exit mobile version