File “NewVegas2” Mendadak Muncul di Update Fallout 4, Kemungkinan Sekuel?

NewVegas2

NewVegas2 Update Fallout 4 – Fallout New Vegas menjadi seri terfavorit fans dari franchise RPG post-apocalyptic populer ini. Menariknya ialah game satu ini dikembangkan oleh Obsidian Entertainment dengan dana dan sumber daya yang jauh lebih terbatas dari yang dimiliki Bethesda.

Meski awalnya dinilai hanya “Fallout 3 2.0”, kini New Vegas menjadi Fallout yang masih terus aktif dimodifikasi dan dinilai miliki kualitas terbaik dari semua game Fallout yang pernah keluar.

Banyak fans mengharapkan kehadiran sekuel dari New Vegas, atau sekurang-kurangnya seri Fallout baru ditangani oleh Obsidian Entertainment. Dan kini dengan studio itu dan Bethesda berada dalam satu keluarga perusahaan yaitu Xbox, potensi harapan fans itu terjadi terbuka kembali.

File “NewVegas2” Mendadak Muncul di Update Fallout 4

File “NewVegas2” Mendadak Muncul

Pada 22 Maret, sebuah update pada backend Steam dari Fallout 4 muncul secara berkala yang di mana hadirkan sejumlah file depot. Yang paling menarik perhatian ialah keberadaan nama “Newvegas2” di salah satu file.

File mencurigakan itu muncul di tanggal 4 April, kemudian kebesokan harinya langsung dihapus. Kemudian muncul lagi, lalu dihapus lagi oleh Bethesda. Hal ini dapat dilihat langsung pada halaman SteamDB yang mencatat semua kegiatan frontend dan backend dari game.

Kemunculan file depot ini menghadirkan tanda tanya besar. Apa yang sebenarnya direncanakan Bethesda? Apakah ini hanya kesalahan, kejahilan, atau memang pertanda akan adanya Fallout New Vegas baru?

Nama file tersebut beberapa kali ditambahkan lalu dihapus oleh Bethesda dalam game

Dilansir dari PCgamesn, bisa jadi ini menjadi sinyal game baru, remaster dari game tahun 2010 itu, atau seminim-minimnya DLC untuk gamenya melihat versi next-gen dari game keempat itu diprediksi keluar pada tahun ini.

Kemungkinan terakhir ialah Bethesda ingin merilis konten Creation Club baru yang di mana salah satunya ialah konten bertemakan New Vegas.

Hal yang sama terjadi menjelang perilisan Counter Strike 2

New Vegas salah satu game Fallout populer dan disukai gamer

Sebelumnya, Counter Strike 2 juga sempat disinyalkan keberadaannya lewat file depot semacam ini. Counter Strike: Global Offensive sempat muncul file dinamakan “CS2” dalam backend Steam game tersebut sebelum akhirnya diumumkan secara resmi beberapa pekan silam.

Hal ini menjadi pertanda jika Bethesda memang merencanakan sesuatu tentang New Vegas, tetapi lagi-lagi. Dalam format apa rencana tersebut masih belum dapat dipastikan. Harapan terbaik, fans akhirnya dapatkan Fallout New Vegas baru yang mereka harapkan, atau seperti yang dijelaskan sebelumnya, ini hanya menjadi konten Creation Club atau DLC untuk game tersebut.

Sebagai catatan, Creation Club ialah program mod berbayar yang dibukakan oleh Bethesda sejak tahun 2017 silam lewat The Elder Scrolls V: Skyrim Special Edition dan Fallout 4. Program ini sempat mengundang kontroversi karena membuang makna modding yang dulunya tidak mementingkan monetisasi, tetapi perlahan gamer lupakan keberadaan program tersebut dan begitu juga Bethesda.


Baca pula informasi Gamebrott lainnya tentang Fallout beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version