Mod Marvel’s Midnight Suns – Salah satu yang menjadi daya tarik bermain game di PC dibanding dengan platform lainnya adalah dengan kehadiran mod. Kebebasan para gamer untuk menambahkan sejumlah konten sesuai keinginan tentu membuat komunitas modding menjadi sangat populer.
Sehingga tak heran apabila mod yang disajikan juga cukup beragam, mulai dari yang terbilang berguna seperti pembenahan bug atau peningkatan grafis hingga mod yang justru terbilang aneh dan absurd. Salah satunya seperti dalam game Marvel’s Midnight Suns dimana baru saja beredar mod “nakal” tak lama setelah game dirilis.
Mod Nakal Marvel’s Midnight Suns Beredar di Forum Dewasa
Sebuah forum website dewasa yang tidak bisa saya sebutkan sumbernya membagikan konten nakal Marvel’s Midnight Suns langsung beredar tak lama setelah game dirilis. Uniknya lagi, beredarnya modifikasi tersebut dapat dikatakan sebagai mod pertama yang dapat dipasang ke dalam game, lantaran hingga kini belum ada mod lainnya yang tersedia baik di situs NexusMods maupun ModDB.
Kalian bisa lihat salah satu hasil mod nakalnya di bawah ini (dan tentu saja harus disensor).
Saat ini, beberapa karakter yang sudah tercakup dalam mod diantaranya yakni Magik, Captain Marvel, Nico Minoru dan karakter utama yakni Hunter. Terdapat juga opsi Swimsuit apabila pemain lebih memilih mod yang yang sedikit “tertutup”. Meski begitu, kini mod hanya tersedia untuk karakter wanita saja, namun terlihat dari banyaknya permintaan tak mengherankan apabila nantinya dirilis juga mod nakal untuk karakter pria dalam waktu dekat.
Populernya Mod NSFW di Komunitas Gamer PC
Beredarnya mod nakal di kalangan komunitas gamer PC sepertinya bukan hal yang mengejutkan lagi. Bahkan semakin populer game tersebut, kemungkinan hadirnya mod NSFW tentu juga meningkat. Contohnya seperti mod nakal di Skyrim yang tak hanya sekedar mengandung konten “nudity” namun juga dengan tampilan yang sangat detail, bahkan hingga memasukan konten cerita dewasa dan melalui quest tambahan demi meningkatkan kualitas mod.
Tak hanya Skyrim, beberapa game lainnya juga memiliki nasib yang sama akan kehadiran mod NSFW. Beberapa contohnya seperti NiOh 2, Tomb Raider, Monster Hunter dan masih banyak lagi. Hal tersebut juga tak jarang membuat perseteruan dengan beberapa pihak developer yang tidak setuju dengan kehadiran mod.
Meski sering kali menimbulkan kontroversi, namun berkat kepopulerannya kehadiran mod NSFW sepertinya tak akan bisa dihentikan. Sehingga penggunaannya tentu harus menjadi kebijakan masing-masing para gamer.
Baca juga artike-artikel Gamebrott lainnya terkait Marvel’s Midnight Suns serta berita terkini lainnya dari Lauda Ifram. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com